Resensi 15 buku psikologi

RESENSI 15 BUKU PSIKOLOGI


Judul Buku : Psikologi Perkembangan
Penulis : Prof. Drs. Agoes Soejanto
No ISBN : 979-518-364-8
Penerbit : PT Rineka Cipta, Jakarta
Jumlah Halaman : 272 halaman
Tanggal Terbit : Desember 2005
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku ini merupakan buku yang sudah cukup bagus dan lengkap yang membahas  perkembangan yang mana di dalamnya membahas tentang masa-masa perkembangan anak. Yaitu yang dimulai dari masa kanak-kanak sampai dengan yang terakhir yaitu masa adoelesen, yaitu masa transisi menuju ke masa dewasa.
Bab pertama membahas tentang Pembagian Masa Kanak-kanak, yang terbagi menjadi masa prenatal yaitu masa yg membahas tentang kehidupan jiwa embrio, dan  masa orok, yaitu masa dimana bayi sudah mulai tertarik oleh hal-hal berupa perhatian. Bab kedua membahas tentang Perkembangan Anak dalam Tahun Pertama, yaitu masa dimana anak sudah mulai bisa memepertahankan hidupnya, seperti makan dan minum dan bayi sudah bisa memalingkan kepalanya. Bab ketiga membahas tentang Perkembangan Anak pada Tahun Kedua, pada masa ini anak sudah mulai mencoba, seperti dorongan untuk mencoba berjalan, dan perkembangan bahasa dan masalah menyukai suatu permainan. Bab keempat membahas tentang Akhir Masa Kanak-kanak, yaitu dibuku ini dijelaskan bahwa masa kanak-kanak itu bukan berkahir melainkan berubah menjadi masa yang sangat menyulitkan, sebab dalam masa ini kadang si anak yang awalnya selalu menurut dan patuh kepada orangtuanya berubah menjadi pembantah, penentangfg dan tidak menurut. Bab kelima membahas tentang masa anak, yaitu dimana terdapat fase-fase perkembangan anak. Bab keenam mebahas tentang perkembangan anak sebagai mahluk monodualis, yaitu diamna anak sudah bisa mengatakan hal yang ia inginkan. Bab ketujuh mebahas tentang kecakapan  dasar yang diberikan oleh sekolah kepada anak, yaitu sekolah merupakan tempat pertama menerima pendidikan yang formal. Bab kedelapan membahas tentang beberapa masalah yang dijumpai anak disekolah, seperti anak sudah mulai suka jail dan anak marah tidak suka dijaili itu merupakan hal yang ada di lingkungan sekolahan. Bab kesembilan membahas tentangciri-ciri umum masa realisme, yaitu dimana anak sudah mulai gemar untuk mengumpulkan barang-barang favoritnya, atau bisa dikatakan anak sudah memiliki hobby nya. Bab kesepuluh membahas tentang hak dan kewajiban anak untuk mendapatkan pendidikan di Negara kita. Bab kesebelas membahas tentang kedudukan pengertian dan urgensi psikologi pemuda. Bab keduabelas membahas tentang fase-fase perkembangan pada masa pemuda. Bab ketigabelas mebahas tentang factor-faktor yang mempengaruhi masa masa pemuda. Bab keempat belas membahas tentang metodologi psikologi anak dan pemuda. Bab kelima belas membahas tentang ekses-ekses negative yang mungkin terjadi pada masa perkembangan pemuda. Bab keenambelas membahas tentang menyelamatkan pemuda. Bab ketujuh belas membahas tentang nasalah perkembangan. Bab kedelapan belas membahas tentang manfaat psikologi pemuda bagi pendidikan pada umumnya. Bab yang terkahir membahas tentang masa adolesen yaitu masa menuju kedewasaan.
Kelebihan Buku : buku ini sudah cukup lengkap dimana menjelaskan secara jelas dari masa anak masi dalam embrio sampai anak pada masa dewasa.
Kelemahan Buku : Buku ini sudah mengalami banyak revisi sampai ketujuh cetakan. Dan terbatasnya pustaka yang didapatkan oleh penulis



Judul Buku : Manusia dan Pendidikan
Penulis : Prof. Dr. Hasan Langgulung
No ISBN : 979-3311-25-8
Penerbit : PT Pustaka Al Husna Baru
Jumlah Halaman : 366 halaman
Tanggal Terbit : Desember 2004
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku ini terdiri dari tiga bagian, dan tiap-tiap bagian terdiri dari beberapa bab yang mengupas aspek-aspek tertentu. Bagian pertama mengupas masalah falsafah dalam pendidikan, yang di dalamnya diuraikan tentang falsafah pendidikan islam, falsafah pendidikan dijadikan sebagai teori pendidikan, idea-idea manusia dan pengetahuan dapat diterjemahkan dalam tindakan, konsepi manusia baik sebagai individu maupun kelompok, dan uraian yang dipusatkan pada pendidikan.
Bagian kedua membahas tentang persoalan kurikulum dari berbagai sudut. Yang di dalamnya diuraikan konsep manusia dan pengetahuan menurut pandangan islam, selanjutnya dasar perkembangan kurikulum 3 M (Menulis, membaca, dan menghitung), dan berikutnya mengenai dayacipta dalam kurikulum pendidikan guru.
Bagian ketiga membahas mengenai  psiko sosial yang menyangkut soal psikologi, ekonomi, keluarga, budaya, dan lain sebagianya. Yang didalmnya membahas mengenai pendidikan yang disorot dalam ramalan-ramalan abad kedua puluh satu dan pertengahan dekade abad ke-15 Hijriah. Selanjutnya membahas tentang persoalan berkenaan dengan pembentukan keluarga menurut pandangan Islam.
Kelebihan Buku : buku ini sudah cukup lengkap dan menarik untuk dipelajari
Kelemahan Buku : halaman yang banyak membuat si pembaca tidak tertaik membacanya




Judul Buku : Psikologi Pendidikan
Penulis : Dr. H. Mahmud, M.Si.
No ISBN : 978-979-076-102-5
Penerbit : CV Pustaka Setia
Jumlah Halaman : 376 halaman
Tanggal Terbit : Desember 2012
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku yang berjudul Psikologi Pendidikan karya Dr. H. Mahmud, M.Si ini terdiri dari 9 bab. Buku ini diawali dengan pada Bab 1 menejelaskan mengenai pengertian psikologi pendidikan, ruang lingkung psikologi pendidikan, pendekatan psikologi pendidikan,dan kegunaan psikologi pendidikan. Selanjutnya Bab 2, menjelaskan mengenai hakikat manusia. Pemeran utama proses pendidikan adalah manusia dan psikologi memandang pendidikan pada sisi perilaku manusia pendidikan. Bab 3 membahas mengenai belajar. Belajar merupakan salah satu faktor penting dalam membentuk kepribadian seseorang. Faktor-faktor yang mempengaruhi belajar itu terbagi menjadi faktor individual yaitu faktor dari dalam diri siswa sendiri, kemudian faktor eksternal yaitu faktor dari luar, seperti lingkungan. Bab keempat membahas tentang mengingat. Bab 5 mengenai pengetahuan, pengetahuan adalah berbagai gejala yang ditemui dan diperoleh manusia melalui pengamatan. Bab 6 membahas mengenai otak, otak adalah tempat untuk berfikir. Kemampuan mengingat, mengenal, menghafal itu semua karena fungsi otak. Bab 7 membahas mengenai guru dan mengajar, guru adalah seorang vasilitator anak didik atau yang profesinya mengajar. Bab 8 memebahas mengenai perkembangan. Perkembangan dapat diartikan sebagai perubahan yang sistematis. Bab 9 membahas mengenai self, kepribadian dan harga diri.

Kelebihan buku : kelebihan buku ini adalah buku ini gaya bahsanya mudah dipahami oleh pembaca
Kelemahan buku : masih banyak entri psikologi pendidikan yang belum terangkat dalam buku ini.







Judul Buku : Psikologi Pendidikan (Model Pengembangan Kreativitas dalam Praktik Pembelajaran)
Penulis : Dr. Rahmat Aziz, M.Si.
No ISBN : 978-602-958-296-3
Penerbit : UIN Maliki Press
Jumlah Halaman : 134 halaman
Tanggal Terbit : September 2010
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku ini membahas tentang model pengembangan kreativitas siswa melalui kegiatan synectics. Hadirnya buku yang merupakan hasil penelitian ini dapat bermanfaat bagi pengembangan keilmuan psikologi dan pendidikan yang dapat dijadikan acuan bagi guru-guru dan praktis pendidikan dalam mengembangkan pembelajaran yang kreatif.
Bab 1 membahas mengenai urgensi pengembangan kreativitas dalam praktik pembelajaran, yang di dalamnya membahas tentang pengembangan krativitas, signitifikasi keterbatassan studi, kerangka penelitian dan penjelasan istilah kunci. Bab 2 membahas tentang kreativitas dan synectics dalam praktik pembelajaran, yang di dalamnya membahas tentang apa itu kreativitas, pengukuran kreativitas, modelnya, synectics, dan cara penerapan synectics serta cara mengembangkannya. Bab 3 membahas tentang kegiatan synectics yang di dalamnya membahas tentang rancangan dan prosedur penelitian, identivikasi variabel. Bab 4 membahas tentang efektivitas rancangan model pengembangan kreativitas. Bab 5 membahas tentang model dari pengembangan kreativitas itu melalui kegiatan synectics. Dan yang terakhir Bab 6 membahas tentang implikasi atau perepan dari kegiatan synectics itu sendiri.

Kelebihan buku : buku ini sudah cukup bagus dan menarik sekali, khususnya untuk yang sedang mempelajari tentang kegiatan synectics
Kelemahan buku : buku ini sudah cukup bagus sehingga tidak ada kekurangannya




Judul Buku : Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja
Penulis : Prof. Dr. H. Syamsu Yusuf L.N., M.Pd.
No ISBN : 979-692-000-X
Penerbit : PT Remaja Rosdakarya
Jumlah Halaman : 220 halaman
Tahun Terbit : November 2012
Oleh : Dwi Rahmawati

Dalam buku Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja ini dibahas tentang psikologi perkembangan anak yang memfokuskan kajiannya pada proses perekembangan, tugas perkembangan, dan tahap-tahap yang dilalui individu sepanjang rentang hidupnya.
Pada buku ini trerdiri dari 6 Bab, yaitu Bab 1 pendahuluan yang membahas tentang pengertian psikologi perkembangan, bebrapa teori perekembangan dan pentingnya memahami perkembangan anak. Bab 2 membahas tentang konsep dasar perkembangan, Bab 3 membahas tentang faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan, Bab 4 tentang tugas-tugas perkembangan, Bab 5 tentang aspek-aspek perkembangan, dan Bab 6 membahas tentang karakteristik setiap mfase perkembangan.

Kelebihan buku : bahasanya mudah dipahami, membuat pembaca dapat membayangkan apa yg sedang di ilustrrasikan, cetakannya juga baik, dan bagus.
Kelemahan buku : desain covernya sedikit kurang menarik membuat orang tidak mudah tertarik







Judul Buku : Psikologi Pendidikan
Penulis : Prof. Dr. H. Djaali
No ISBN : (13) 978-979-010-002-2
Penerbit : PT Bumi Aksara
Jumlah Halaman : 138 halaman
Tahun Terbit : 2013
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku Psikologi Pendidikan ini menguraikan tentang bagaimana gambaran manusia  dalam konteks pendidikan, sehingga dapat dibangun menjadi suatu potensi dalam pembangunan bangsa. Buku ini terbagi menjadi enam bab. Bab 1 mengupas tentang bagaimana kepribadian manusia dalam pendidikan. Dalam bab ini membahas konsep kepribadian secara umum terlebih dahulu, mengkaji perekembangan pengelompokan dalam teori kepribadian, kemudian belajar dari tokoh teori kepribadian, dan juga mengkaji faktor penentu perubahan kepribadian. Bab 2 membahas tentang pertumubuhan dsan perkembangn manusia, pada bab ini diuraikan terlebih dahulu tentang konsep pertumbuhan baik secara pribadi, kelompok, maupun sebagai pribadi kompleks. Untuk Bab 3 membahas tentang emosi dan hal-hal yang menimbulkannya, kemudian jenis emosi dan bagaimana car mengontrolnya dan bagaimana pembentukan karakter baik dalam lingkungan akademik maupun dalam lingkungan sosial. Bab 4 membahas tentang Teori Koginitif, yang di dalamnya membahas tentang intelegensi sampai dengfan perkembangannya dan faktor-faktor yang mempengaruhi intelegensi. Bab 5 membahas tentang Psikologi Behavioristik yang menjelaskan bagiaman aliran-aliran dalam psikologi. Kemudian ditutup dengan Bab 6 yang membahas tentang faktor-faktor yang mempengaruhi belajar, faktor-faktor nya antara lain, motivasi, sikap, minat, kebiasaan belajar, dan konsep diri.

Kelebihan buku : mudah dimengerti karena menggunakan bahasa yang mudah dimengerti, juga pembahasannya lengkap
Kekurangan buku : tidak adanya gambar sebagai keterangan untuk lebih menjelaskan dan memudahkan pembaca dalam mengerti pembahasannya






Judul Buku : Orientasi Baru dalam Psikologi Pembelajaran
Penulis : Dr. Hamzah B. Uno, M.Pd.
No ISBN : 979-526-242-4
Penerbit : PT Bumi Aksara
Jumlah Halaman : 232 halaman
Tahun Terbit : November 2006
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku ini terdiri dari 13 Bab, Bab 1 membahas tentang sumber pengetahuan tentang belajar yang di dalamnya terdapat pengalaman empiris, filsafat, penelitian empiris, dan teori. Bab 2 membahas tentang teori belajar dan pengaruhnya pada perkembangan tingkah laku manusia, yang di dalamnya terdapat bebarapa teori, yaitu aliran behavioristik, aliran kognitif, aliran humanistik dan aliran sibernetik. Bab 3 membahas tentang lebih mendalam apa itu teori kepribadian behaviorisme. Bab 4 membahas tiga alternating pendekatan pembelajaran ditinjau dari sudut pandang psikologi. Bab 5 membahas tentang kecerdasan emosional yang di dalamnya ada kecerdasan, emosi dan apa kecerdasan emosional itu sendiri. Bab 6 tentang kecerdadsan emosional pada anak. Bab 7 tentang pemebelajaran emosional dan apa kaitannya dengan kepribadian. Bab 8 tentang mendesai pembelajarn berdasarkan kompetensi. Dan Bab 9 tentang desain pesan dan karakteristik siswa dalam teknologi pendidikan. Dan Bab 10 tentang peningkatan kualitas keterampilan dalam mengajar yang di dalmnya banyak sekali macam-macam keterampilan yang bisa digunakan. Bab 11 tentang gaya belajar dan gaya kognitif dalam pembelajaran. Bab 12 tentang observation learning. Dan yang terakhir Bab 13 tentang manajemen dalam pembelajaran.
Kelebihan buku : buku ini sudah cukup lengkap dalam mengkaji materi yang ada dibuku, dan bahasanya mudah di pahami
Kelemahan buku : buku ini belum bersifat komperhesif




Judul Buku : Psikologi Kepribadian
Penulis : Drs. Ujan Jaenudin, M.Si.
No ISBN : 978-979-076-245-9
Penerbit : CV Pustaka Setia
Jumlah Halaman : 290 halaman
Tahun Terbit : November 2012
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku ini membahas tentang kepribadian, karena kepribadian merupakan organisasi dinamis dari sisitem psikofisik dalam individu yang turut menentukan cara-cara yang unik atau khas dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannnya. Buku ini terdiri dari 6 Bab. Bab 1 membahas tentang sejarah perkembangan psikologi yang di dalamnya terdapat psikologi zaman yunani kuno  yaitu psikologi berasal dari bahasa yunani, psyche yang berarti “jiwa” dan logos yang berarti ilmu atau ilmu pengetahuan. Bab 2 membahas tentang manusia dan kepribadiannya yang di dalamnya ada hakikat manusia dalam islam. Bab 3 membahas tentang landasan ilmiah kajian kepribadian manusia, yang studi awalnya tentang kepribadian, kepribadian berasal dari kata personality (kedok atau topeng). Bab 4 membahas tentang tipologi dan karakter manusia, yang didalamnya ada pengertian dari tipologi adalah pengetahuan yang diliat dari cara menggolongan berupa fisik seseorang, psikis dan lain sebagainya. Bab 5 membahas tentang dimensi kepribadian manusia. Dan Bab 6 membahas tentang masalah psikonalisis, menurut psikonalisis energi psikis itu bersumber pada funsi pskis yang berbeda, yaitu id, ego, dan superego.
Kelebihan buku : sampul depan atau cover buku ini terlihat menarik dengan gambar yang juga menarik dan terlihat indah
Kelemahan buku : buku ini hamper tidak ada kekurangan, karena buku ini dinilai cukup untuk mengetahui perihal psikologi kepribadian





Judul Buku : Psikologi Pendidikan
Penulis : Prof. Dr. Sofyan S. Willis
No ISBN : 978-602-9328-71-4
Penerbit : Alfabeta CV
Jumlah Halaman : 162 halaman
Tahun Terbit : Oktober 2012
Oleh : Dwi Rahmawati

Pada Bab pertama buku ini membahas pemahaman tentang psikologi pendidikan, yang di dalamnya ada hakikat belajar pada anak, dimana dalam buku ini di jelaskan bahwa belajar itu dimulai dari sejak lahir kita sudah disebut dengan belajar. Dan belajar tidak hanya di sekolah, tetapi juga belajar dari pengalaman hidup, seperti bermain dengan teman sebaya, membantu orang tua dirumah, dan lain sebagainya. Bab 2 membahas tentang perkembangan anak, yang mencangkup perkembangan yang dilandasi nilai-nilai, sejarah psikologi perkembangan, sampai dengam potensi apa saja yang dimiliki oleh anak, serta pendidikan anak, dan pendidikan islam, serta tujuan dari mempelajari psikoilogi perkembangan. Bab 3 membahas tentang potensi-potensi belajar, yang didalamnya ada intelegensi. Bab 4 membahas tentang belajar anak, yang didalamnya ada bagaimana proses belajar mengajar oleh seorang guru, dan materi atau metode yang digunakan dalam proses belajar. Bab 5 membahas tentang penyesuain sosial,yang dimaksud menyesuaikan diri di lingkungan sosial yaitu dirumah (keluarga) dan sekolah, serta masyarakat sekitar. Bab 6 membahas tentang pendidikan karakter bangsa indosnesia, yang menjadikan anak bangsa  mempunyai keimanan kepada Allah SWT, serta jujur, disiplin, inovatif dan kreatif.

Kelebihan buku : buku ini bahasanya mudah dipahami dan kata-katanya tidak berbelit belit
Kelemahan buku : buku ini sudah cukup bagus mungkin tidak ada kekurangan nya








Judul Buku : Psikologi Pendidikan Inovatif
Penulis : Dr. Eti Nurhayati, M.Si
No ISBN : 978-602-9033-82-3
Penerbit : Pustaka Pelajar
Jumlah Halaman : 441 halaman
Tahun Terbit : Juni 2011
Oleh : Dwi Rahmawati

Pada Bab pertama buku ini menjelaskan tentang pendidikan prasekolah dan sekolah dasar, yang di dalamnya terdapat peembelajaran untuk kanak-kanak, dijelaskan bahwa pendidikan pada masa kanak-kanak memegang peran yang sangat penting. Dan tujuannya untuk memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan anak secara optimal dan menyeluruh sesuai dengan norma dan nilai kehidupan yang dianut. Dan selanjutnya ada pendidikan prasekolah, dan pembelajaran Bahasa Inggris  di Sekolah Dasar, semakin kemajuan jaman dan teknologi, pendidikan sekolah semakin sarat dengan muatan ilimu-ilmu seperti bahasa asing, yaitu Bahasa Inggris. Bab 2 membahas tentang pembelajaran di perguruan tinggi, yang di dalamnya membahas tentang adragogi untuk mahasiswa, kecakapan berfikir mahasiswa, keterampilan belajar mahasiswa, dan kemandirian belajar mahasiswa. Bab 3 membahas tentang pendidikan untuk perempuan, yang membahas tentang psikologi perempuan, formulasi pendidikan untuk perempuan, pendidikan seks untuk perempuan, dan lingkungan yang edukatif untuk perempuan. Bab 4 membahas tentang pendidikan untuk masyarakat. Bab 5 membahas tentang dampak modernisasi dan globalisasi. Bab yang terakhir Bab 6 membahas tentang metodologi penelitian pendidikan.

Kelebihan buku : buku ini sangat rinci menjelaskan bagaimana cara pendidikan berbasis masyarakat, dan sebuah buku yang patut dibaca untuk masalah pendidikan
Kelemahan buku : dalam buku ini tidak dijelaskan spesifik upaya-upaya untuk menggunakan sistem pendidikan berbasis masyarakat








Judul Buku : Psikologi Pendidikan
Penulis : Drs. Sumadi Suryabrata, BA, MA, Ed.S. Ph.D
No ISBN : 979-421-082-x
Penerbit : PT Raja Grafindo Persada
Jumlah Halaman : 354 halaman
Tahun Terbit : Juni 2002
Oleh : Dwi Rahmawati

Pada buku ini Bab pertama membahas temtang perlu dan pentingnya psikologi pendidikan, ruang lingkup psikologi pendidikan. Bab 2 membahas tentang sifat-sifat umum aktifitas manusia yaitu ada perhatian, pengamatan, tanggapan, fantasi, ingatan, berpikir, perasaan, dan motif-motif. Bab 3 membahas tenttang sifat-sifat kepribadian manusia, yang di dalamnya terdapat teori tipoli yang terbagi menjadi, teori Hippocrates-galenus, teori tipologi mazhab italia dan mazhab prancis, tipologi kretchmer, teori sheldon, dan beberapa teori yang memilliki pendekatan lain. Bab 4 membahas tentang sifat-sifat khas individu yang lain masalah intelegensi, yang di dalamnya terdapat sifat hakikat intelegensi, pengukuran intelegensi. Bab 5 membahas tentang perbedaan-perbedaan dalam bakat, yang didalamnya terdapat pengertian bakat dan bagaimana cara mengenali bakat seseorang. Bab 6 membahas tentang perkembangan individu yang di dalamnya membahas tentang pengertian perkembangan itu sendiri, faktor-faktor yang mempengaruhi individu, dan bagaimana bagaimanakah sifat-sifat anak pada masa tertentu dalam perkembangan. Bab 7 membahas tentang perubahan individu karena belajar, yang di dalamnya terdapat perlu dan pentingnya belajar itu sendiri, kemudian apakah yang dimaksud dengan belaja itu, faktor-faktor yang mempengaruhi belajar, dan bagaimanakah belajar itu bisa terjadi. Bab 8 membahas tentang penilaian-pinilaian hasil pendidikan, yang dibahas pada buku ini adalah rapor ialah sevagai perumusan terakhir dari hasil penilaian, dan teknik yang digunakan dalam penilaian.

Klebihan buku : buku ini sangat lengkap dalam membahas kajian tentang psikologi pendidikan, serta bahasa yang digunakan mudah dipahami
Kelemahan buku : mungkin penulis memiliki waktu yang kurang untuk merevisi kembali buku ini, sehingga masi ada sedikit kesalahan






Judul Buku : Psikologi Belajar
Penulis : Muhibbin Syah,M.Ed
No ISBN : 979-421-933-9
Penerbit : ALFABETA
Jumlah Hlm : 210 halaman
Tahun Terbit : 2009
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku ini menjelaskan tentang arti penting dari belajar bagi perkembangan manusia perubahan dan kemampuan untuk berubah merupakan batasan dan makna yang terkandung di dalam belajar. Maka manusia dapat berkembang jauh dibanding kan mahluk-mahluk lainnya. Kualitas hasil proses perkembangan manusia itu terulang pada apa dan dan bagaimana ia belajar, selanjutnya tinggi rendahnya kualitas perkembangan manusia itu akan menentukan masa depan peradapan manusia itu sendiri. Diantaranya ada Memori Dan Pengetahuan Perspektif Memori dan pengetahuan itu sangat erat dan tak mungkin dipisahkan, memori yang kita diartikan sebgai ingatan itu adalah fungsi mental yang menangkap informasi dari stimulus, dan ia merupakan storage aitem yakni sistem penyimpanan informasi dan pengetahuan yang terdapat pada otak.

Kelebihan Buku : buku ini mampu menjawab dan memberikan solusi atas permasalahan dunia pendidikan yang kurang diperhatikan.
Kelemahan Buku : seharusnya di dalam buku ini ditambah sebuah timeline untuk memudahkan dalam hal penggambarannya.







Judul Buku : Psikologi Pendidikan
Penulis : Drs. M. Dalyono
No ISBN : 978-979-518-708-6
Penerbit : ALFABETA
Jumlah Halaman : 186 halaman
Tahun Terbit : 2003
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku ini membahas tentang Peran Ilmu Jiwa Pendidikan Dalam Dunia Pendidikan, yang di dalamnya membahas tentang Teori Psikologi Belajar,Teori psikologi belajar terdiri dari teori belajar psikologi behavoristik, yang berpendapat bahwa tingkah laku murit merupakan reaksi terhadap lingkungan mereka pada masa lalu dan masa sekarang. Teori belajar psikologi kognitif berpendapat bahwa tingkah laku seseorang lebih bergantung pada hubungan-hubungan dalam yan ada dalam suatu situasi. Teori belajar psikologi humanistis yang berpendapat bahwa oreantasi tertuju pada masalah bagaimana tiap-tiap individu dipengeruhi dan dibimbing oleh diri sendiri.
Kelebihan Buku : buku ini terdapat riwayat hidup si penulis dan cover bukunya menarik dan bagus
Kelemahan Buku : lebih bagus dan menarik lagi jika di dalam buku ini disertakan gambar





Judul : Psikologi Pendidikan
Penulis : Drs. M. Ngalim Purwanto, MP.
No. ISBN : 979-514-036-1
Penerbit : PT REMAJA ROSDAKARYA
Jumlah halaman : xii + 169 halaman
Tahun terbit : 2008
Oleh : Dwi Rahmawati

Apakah psikologi itu ? Apa gunanya kita memoelajari psikologi ?  Bagaimana pengaruh pembawaan dan pengaruh lingkungan terhadap perkembangan manusia ? Mengapa intelegensi seseorang berbeda dengan intelegensi orang lain ? Faktor-faktor apa yang memoengauhinya ? Masalahmasalah diatas hanya sebagian kecil saja dari masalah-masalah yang dibahas dsalam buku ini.
Didalam pembahasan itu dikemukakan juga pendapat-pendapat berbagai aliran psikologi serta hasil-hasil beberapa penyidikan. Karena itu buku ini sangat bermanfaat tidak saja untuk para guru, tetapi juga untuk para pendidik umumnya, termasuk para ibu dan bapak yang mempunyai minat terhadap  pengembangan pendidik putra-putrinya.
Buku psikologi pendidikan karangan Drs. M. Ngalim Purwanto, MP berisi penjelasan yang rinci bagaimana psikologi sangat dibutuhkan dalam pendidikan, bahkan dalam bidang lain. Aspek-aspek pengetahuan psikologi pendidikan dijelaskan secara detail di dalam buku ini, mulai dari pengertian psikologi pendidikan itu sendiri, belajar serta hal-hal yang berkaitan dengan karakteristik psikologi anak.
Kelebihan Buku : dengan membaca buku ini, maka pemahaman tentang psikologi pendidikan pembaca akan bertambah sehingga lebih mampu mengkritis kasus-kasus dalam kehidupan nyata yang berkaitan dengan pendidikan maupun peserta didik. Buku ini cocok untuk calaon pendidik, baik guru maupun orang tua.
Kekurangan Buku : menggunakan bahasa yang sulit dimengerti, dan terdapat banyak kata-kata yang diulang didalam paragraf.






Judul : Psikologi Pendidikan Membantu Siswa Tumbuh Dan Berkembang
Penulis : Jeanne Ellis Ormrod
No. ISBN : 978-979-075-563-5
Penerbit : Erlangga
Jumlah halaman : xvi + 491
Tanggal terbit :14 desember 2008
Oleh : Dwi Rahmawati

Buku Psikologi Pendidikan yang disusun oleh Jeanne Ellis Omrod adalah salah satu buku pegangan untuk mahasiswa mata kuliah psikologi pendidikan. Buku ini berisi tentang materi mata kuliah psikologi mulai dari psikologi pendidikan dan pengambilan keputusan oleh guru, perkembangan kognitif dan linguistic, dan lain-lain. Buku ini layak digunakan sebagai referensi untuk mahasiswa terutama mahasiswa jurusan pendidikan yang nantinya akan mengajar. Pada buku ini terdapat 9 bab, yaitu :
Pada bab I. Psikologi Pendidikan dan Pengambilan Keputusan Oleh Guru.Menjelaskan tentang : mengajar sebagai pengambilan keputusan, menarik kesimpulan dari penelitian, menerapkan teori-teori psikologi dalam pengambilan keputusan dikelas, pentingnya asesmen rutin dalam pengambilan keputusan di kelas, mengakomodasi keragaman di kelas, mengakomodasi keragaman di delamkelas, berkembang sebagai guru, dan strategi belajar yang efektif,
Pada bab II. Perkembangan kognitif dan linguistic.Menjelaskan tentang : prinsip-prinsip dasar perkembangan manusia, peran otak dalam pembelajaran dan perkembangan kognitif, teori vigotsky tentang perkembangan kognitif, perkembangan linguistic , keragaman dalam perkembangan kognitif dan linguistic.
Pada Bab III. Perkembangan pribadi dan social.Menjelaskan tentang ; Perkembangan kepribadian , perkembangan perasaan diri, perkembangan hubungan dengan teman sebaya dan pemahaman interpersonal, perkembangan moral dan prosfesional, dan keberagaman dalam perkembangan pribadidan social.
Pada bab IV. Perbedaan-perbedaan kelompok. Menjelaskan tentang : menempatkan perbedaan kelompok pada perspektif yang sebenarnya, perbedaan budaya dan yang sebenarnya, perbedaan budaya dan etnis, perbedaan jender, perbedaan sosioeonomi, siswa-siswa berisiko dan keberagaman dalam kelompok.
Pada bab V. Perbedaan individual dan kebutuhan memperoleh pendidikan khusus.Menjelaskan tentang : menempatkan perbedaan individual pada perspektif yang sebenarnya, inteligensi, gaya kognitif dan disposisi, mendidik siswa berkebutuhan khusus di sekolah umum, siswa yang mengalami hambatan kognnitif dalam akademis yang spesifik, siswa yang mengalami masalah social dan perilaku, siswa yang mengalami keterlambatan umum dalam fungsi kognitif dan social, siswa yang mengalami hambatan fisik dan sensori, siswa dengan perkembngan kognitif yang tinggi, dan mempertimbangkan keberagaman saat mengidentifikasi dan menyikapi kebutuhan-kebutuhan khusus.
Pada bab VI. Pembelajaran dan proses-proses kognitif.Menjelaskan tentang : melihat pembelajaran dari berbagai perspektif, asumsi-asumsi dasar psikologi kognitif, istilah-istilah kunci dalam psikologi kognitif, sebuah model memori manusia, penyimpanan memori jangka panjang, pemanggilan (retrieval) memori jangka panjang, member siswa waktu untuk memproses dampak penambahan waktu tunggu, dan keberagaman dalam  proses-proses kognitif.
Pada bab VII. Kontruksi pengetahuan.Menjelaskan tentang : proses kontrukstif dalam pembelajaran dan memori, mengorganisasikan pengetahuan, etika konstruksi pengetahuan tidak tepat sasaran : asal-usul dan akibat-akibat miskonsepsi, mendorong kontruksi pengetahuan yang efektif, tantangan perubahan konseptual, dan keberagaman dalam proses kontruktif.
Pada bab VIII. Proses-proses kognitif tingkat tinggi.Menjelaskan tentang : metakognisi dan strategi belajar, transefer, pemecahan masalah, kreativitas, berfikir kritis dan keragaman dalam proses-proses kognitif tingkat tinggi.
Pada bab IX. Pandangan behavioris tentang belajar.Menjelaskan tentang : asumsi-asumsi dasar behaviorisme, kondisioning klasik, kondisioning operant, mengurangi dan menghilangkan perilaku yang tidak diinginkan, menyikapi perilaku yang sulit di kelas, keberagaman dalam perilaku dan reaksi siswa terhdap berbagai konsekuensi, dan kekuatan dan kelemahan pendekatan perilaku.

Kelebihan Buku : memuat prinsip-prinsip psikologi pendidikan, sehingga para pembaca dapat menggunakan prinsip-prinsip ini untuk memahami pembelajaran dan perilaku anak-anak dan kaum remaja. Buku ini juga mengajarkan bagaimana seharusnya guru mengajar danbagaimana seharusnya siswa belajar. Dan buku ini dilengkapi daftar kata-kata istilah yang membantu pembaca untuk memahami kata-kata yang asing atau sukar untuk dimengerti.
Kekurangan Buku : banyak kata-kata atau bahasa yang sulit dipahami, dan penjelasan pada buku ini masih terlalu sulit sehingga butuh waktu yang lama untuk pembaca memahami isi dari buku ini.

Komentar